• AoV
  • Tutorial Cara Melihat ID AOV Player Dengan Mudah
cara melihat ID aov

Dapatkan cara melihat id aov sendiri di sini. Arena of valor merupakan game moba favorit yang laris di Indonesia serta di seluruh dunia. Moba game online ini menggunakan tampilan grafik yang terlihat realistis dan juga halus. Terdapat banyak fitur seru yang membuat game ini semakin menarik. Belum lagi dengan adanya karakter hero – hero keren dari berbagai pelosok wilayah. Arena of valor termasuk moba game yang memberikan layanan terbaik untuk para player di Indonesia. Hal ini bisa dilihat dari adanya server lokal region Indonesia, sehingga permainan bisa berlangsung lebih lancar dan jarang trouble.

Server lokal ini memang membuat permainan menjadi lebih lancar. Namun Anda hanya akan berhadapan dengan player dari sesama negara Indonesia saja. Jadi jika Anda tertarik untuk mencoba melawan player lain dari luar negeri, maka Anda bisa mencoba menggunakan VPN untuk mengubah server region yang digunakan sehingga bisa bermain bersama gamer aov dari wilayah luar Indonesia. Berkaitan dengan game aov, di artikel ini akan dijelaskan salah satu hal umum yang ternyata masih banyak belum diketahui oleh player aov, yaitu tentang cara melihat ID Aov.

Baca Juga: Kill 7 Musuh Dengan Bolt Action Rifles Pubg Vikendi

Tutorial Melihat Player ID AOV Dengan Mudah

Untuk bisa ikut bermain arena of valor serta game online pada umumnya, gamers harus mempunyai player ID. Player ID ini bisa didapatkan dengan cara melakukan daftar sebagai player pada game arena of valor. Untuk itu, pada pertama kali membuka game arena of valor pasti sobat gamers akan diarahkan untuk melakukan daftar atau sign up. Proses pembuatan player ID adalah cukup gampang, yang dibutuhkan adalah akun gmail atau akun media social seperti facebook. Lalu Anda tinggal mengisi data yang dibutuhkan untuk melengkapi pendaftaran.

Setelah menyelesaikan pendaftaran player ID, maka Anda akan memiliki akun player ID dan password untuk login dan bermain arena of valor. Player ID ini adalah sangat penting dalam bermain game online arena of valor. Selain untuk bisa login dan bermain, player ID juga dibutuhkan untuk bisa melakukan top up yaitu pembelian mata uang untuk membeli item premium pada game arena of valor. Itulah mengapa Anda harus memiliki player ID untuk bisa bermain game online arena of valor. Lalu untuk mengetahui data player ID miliki Anda, berikut ini cara melihat ID aov player milik sendiri.

  • Pertama, seperti biasa buka aplikasi arena of valor dan lakukan login pada game tersebut. Setelah itu, pada tampilan lobby atau layar utama game arena of valor, klik menu pengaturan yang berada di bagian pojok atas kanan.
  • Buka menu pengaturan lalu pilih umum, lalu cari tombol biru dengan tulisan Open ID. Klik tombol tersebut, setelah itu akan muncul sebuah angka, itu adalah ID player aov milik Anda. Itulah cara mudah melihat data player ID aov miliki sendiri.

Pada game moba seperti aov tersedia banyak item – item menarik untuk dimiliki. Mulai dari skin keren, codex, efek recall, serta yang lainnya. Semua itu dapat dimiliki dengan melakukan pembelian. Pembelian yang dilakukan tidak akan mempengaruhi status pada karakter yang Anda mainkan. Ini membuat arena of valor merupakan moba game yang tidak menerapkan sistem pay to win. Hal ini pula yang membuat aov menjadi moba game yang lebih seru. Jadi kemenangan seseorang dipengaruhi oleh kemampuan, bukan banyaknya item premium yang digunakan. Demikian info tentang cara melihat ID aov player miliki sendiri dengan mudah.